
Departemen Sosial Ekonomi Pertanian, Fakultas Pertanian, Universitas Gadjah Mada dengan bangga mengumumkan bahwa salah satu dosen terbaik kami, Prof. Dr. Jamhari, S.P., M.P., akan dikukuhkan sebagai Guru Besar dalam bidang Pemasaran Pertanian.
Prof. Jamhari merupakan dosen di Program Studi Ekonomi Pertanian dan Agribisnis, yang telah banyak berkontribusi dalam pengembangan ilmu pemasaran pertanian melalui pengajaran, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat. Pengukuhan ini menjadi momen penting, tidak hanya bagi beliau secara pribadi, tetapi juga bagi komunitas akademik di lingkungan Fakultas Pertanian UGM.
Acara pengukuhan akan dilaksanakan pada:
📅 Hari/Tanggal: Selasa, 15 April 2025
🕚 Waktu: Pukul 11.00 – 12.00 WIB
📍 Tempat: Balai Senat, Universitas Gadjah Mada
Prosesi pengukuhan ini dapat disaksikan secara langsung melalui kanal YouTube resmi Universitas Gadjah Mada.
🔴 Live Streaming: YouTube UGM Yogyakarta
Kami mengundang sivitas akademika, alumni, dan masyarakat umum untuk turut menyaksikan momen bersejarah ini dan memberikan doa serta dukungan kepada Prof. Dr. Jamhari, S.P., M.P. dalam mengemban amanah baru sebagai Guru Besar.
Selamat dan sukses, Prof. Jamhari! Semoga senantiasa menjadi inspirasi dalam dunia akademik dan pembangunan pertanian Indonesia.